Babinsa Koramil 08/RP Turut Hadir Dalam Musrenbang Desa Janji Tahun Anggaran 2022

    Babinsa Koramil 08/RP Turut Hadir Dalam Musrenbang Desa Janji Tahun Anggaran 2022

    LABUHANBATU - Babinsa Koramil 08/RP Kodim 0209/LB Serka Asrol Adam Siregar hadiri Musrenbang Desa Janji Tahun Anggaran 2022 yang dilaksanakan di Aula Kantor Desa Janji Kecamatan Bilah Barat Kabupaten Labuhanbatu, Selasa (25/01/2022) Sekira Pukul 15:00 Wib.

    Pelaksanaan kegiatan musrenbang tersebut, membahas tentang rencana pembangunan desa yang bersumber dari alokasi dana APBD Kabupaten Labuhanbatu.

    Adapun dalam pelaksanaan musrenbang diwarnai dengan kegiatan antara lain penyampaian usulan dari tiap-tiap dusun dan tanya jawab antara warga yang hadir dengan Tenaga Ahli dari Kabupaten Labuhanbatu.

    Dikesempatan itu, utusan perwakilan Camat Bilah Barat menyampaikan bahwa yang diusulkan pada Musrenbang Desa Janji saat ini adalah yg menjadi pembiayaan dari APBD Kabupaten Labuhanbatu.

    "Silahkan masyarakat Desa Janji membuat usulan mulai dari pengaspalan atau juga pembuatan Rambin sesuai kebutuhan masyarakat, " Ujar Erna

    Sementara itu, Sahrul Sialoho selaku Tenaga Ahli infrastruktur dinas PMD Labuhanbatu menjelaskan bahwa yang menjadi skala prioritas seperti pengusulan pengaspalan yang melalui beberapa dusun harus sama sama membuat pengusulan.

    "Jangan pernah bosan untuk membuat pengusulan pembangunan Desa yang menjadi tanggungan APBD Kabupaten Labuhanbatu, " Sambungnya

    "Sistem pengusulan pembangunan sekarang harus di usulkan dari Desa untuk di lanjukan ke tingkat atas, " Tukas Sahrul.

    Tampak hadir dalam kegiatan Musrenbang Desa Janji TA 2022, Sahrul Sialoho Tenaga Ahli infrastruktur kabupaten labuhanbatu, Perwakilan dari kecamatan Erna, Bhabinkamtibmas Aiptu RE Simanjuntak, Babinsa Serka Asrol Adam Siregar, Pj Kades Janji Ahmad Sopyan, Ketua BPD Janji Irwansyah Naaution, Seluruh Kadus Desa Janji dan Tokoh masyarakat Desa Janji serta perwakilan tiap-tiap dusun.

    Junaidi

    Junaidi

    Artikel Sebelumnya

    Dandim 0209/LB Hadiri Tradisi Korps Yang...

    Artikel Berikutnya

    Babinsa Koramil 12/LP Beri Semangat Murid...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Tony Rosyid: Ikut Pilgub Jakarta, Anies Disambut Antusias Para Pendukungnya
    Sutarto Resmi Jadi Ketua DPRD, Pj Gubernur Optimis Bisa Memajukan Sumut
    Ervina Afnita Tegaskan Dirinya Sudah Cerai Dengan SIPD
    Dua Oknum Provider Dipindahtugaskan, Hasil Produksi Meningkat dari Blok 2018 Afdeling I Unit Kebun Dosin
    Wakil Bupati Simalungun Hadiri Exit Meeting BPK RI Pemeriksaan Terperinci LKPD TA 2023

    Ikuti Kami